Minggu, November 29, 2009

Era Digital

Kemajuan teknologi memang tidak dapat dibendung lagi. Dengan kemajuan ini diharapkan agar para penggunanya dapat lebih mudah untuk mengakses ataupun menggunakan teknologi tersebut. Segala sesuatu yang dulunya harus dilakukan secara manual dan analog kini sudah berganti dengan produk digital yang hasilnya lebih baik dan outputnyapun dapat langsung kita terima. Pemutar musik yang dulu didominasi oleh Tape ataupun CD kini telah beralih ke MP3 ataupun Ipod yang berbasis digital. Perkembangan dunia digital ini boleh dibilang merambah ke hampir semua bidang kehidupan.
Salah satu yang menarik perhatian saya beberapa waktu belakangan ini adalah alat untuk membaca Ebook yang sampai saat ini belum bisa didapatkan di Indonesia dan kalaupun ada barang itu merupakan pesanan yang didapat dari luar negri ataupun didapatkan disini tapi dengan harga yang selangit. Salah satu alat untuk membaca Ebook yang kini sedang menjadi trend di Amerika adalah Kindle yang dikeluarkan oleh Amazon. Melihat semakin bergairahnya pasar terhadap produk ini Barnes&Nobles pun tidak mau tinggal diam dengan mengeluarkan produk sejenis yang diberi nama Nook. Ebook Reader memang tidak hanya didominasi oleh 2 perusahaan tersebut, Sony juga telah mengeluarkan beberapa varian Ebook Reader dengan harga yang tidak terlalu tinggi. Kalau anda adalah seorang penggila buku ada baiknya untuk memiliki produk ini. Selain karena kapasitas memorynya yang mampu menampung sampai ribuan buku tapi juga sifatnya yang ringan dan dapat dibawa kemana saja sehingga tidak begitu menggangu aktifitas kita. Sebenarnya membaca Ebook bisa dilakukan dengan menggunakan smartphone. Saya membaca Ebook dengan menggunakan HP Nokia 9300 yang dilengkapi dengan software Adobe sehingga bisa membaca file dengan format pdf. Untuk Ebook Reader, saya kini memilih Sony Pocket Reader PRS-900.

Kamera SLR yang dulunya sangat sulit untuk dikuasai, kini dengan semakin majunya dunia fotografi telah memudahkan para pemula untuk ikut serta dalam kegiatan fotografi ini. Telah banyak vendor yang mengembangkan produk yang ramah dengan para pemula. Nikon mengeluarkan seri Nikon D3000KIT, Canon dengan EOS 1000D KIT dan Sony dengan Alpha 230. Rata-rata harga kamera DSLR ini tidak lebih dari 6 juta. Untuk kamera digital SLR saya cenderung menggunakan Sony Alpha 230 dengan tambahan lensa 55-200, karena saya rasa produk ini sudah cukup baik untuk menghasilkan foto yang saya inginkan.

Satu lagi produk yang ingin saya sampaikan disini, yaitu TV pocket yang menarik minat saya. Saya tertari dengan produk ini saat melihat seri House dimana dia sering sekali menonton acara TV dari sebuah TV pocket. Untuk gadget yang satu ini saya cenderung menggunakan produk Casio, selain layarnya yang cukup baik dan juga harganya tidak terlalu tinggi.

Sungguh era digital memang sangat membantu kita walaupun untuk menikmatinya kita harus merogoh kocek cukup dalam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar