Minggu, Maret 15, 2009

Cermin Kita

Anda semua mungkin pernah membaca lembergar(lembaran bergambar yang ada di harian Poskota). Di dalamnya kita menemui soerang tokoh kartun yang sering digambarkan oleh pelukisnya melakukan hal-hal yang mencerminkan perbuatan kita sehari-hari, yang kadang-kadang sungguh konyol. Seorang kartunis yang baik haruslah dapat menyampaikan pesan yang ingin disampaikannya seringan mungkin karena ya memang ini gambar kartun. Sekarang ini kita sungguh mendapatkan durian runtuh, karena sekarang ini kita dikenalkan dengan kartun yang menurut saya sunggu cerdas dan mengupas hal-hal yang sangat relevan dengan kejadian kita sekarang ini. Ialah Benny Rachmadi dan Muhammad Misrad, keduanya merupakan alumnus IKJ yang menciptakan kartun "Beni dan Mice". Mereka dengan cara yang sangat langsung dan lugas menggambarkan berbagai karakter yang ada di sekitar kita. Bagaimana tingkah laku kebanyakan orang-orang di ibu kota yang kita cintai ini. Mereka dapat dengan tajam melihat hal-hal yang dapat diangkat untuk dimasukkan ke dalam gambarnya.
Salut buat kalian berdua. Semoga akan ada karya-karya selanjutnya.
Support Your Local Comics Movement

Tidak ada komentar:

Posting Komentar